Senin, 12 November 2007

Secuil kisah dari Klaten…



Pura Pitamaha, Klaten
Sebuah fakta yang cukup mencengangkan ditemukan oleh Forum Remaja Hindu Pitamaha (FRHP) dalam kegiatan anjangsana ke rumah-rumah umat Hindu. Dalam kegiatan yang merupakan salah satu rangkaian Dharma Canti Nyepi 2007 tersebut, FRHP mendapati anak-anak usia SD dan SMP yang merasa minder untuk memeluk Hindu. Mereka tidak mengetahui hal apa yang dapat dibanggakan dari menjadi seorang Hindu. Beberapa anak usia TK bahkan lebih fasis melafalkan doa yang berasal dari agama lain ketimbang doa yang berasal dari agama Hindu.
Untuk mengatasi permasalahan tersebut, FRHP yang sebelumnya mengalami kevakuman mulai bangkit dengan menyelenggarakan sebuah pasraman yang disebut sebagai Pasraman Raditya Saraswati. Harapannya nanti, kegiatan ini dapat membangkitkan kebanggaan anak-anak usia SD dan SMP sebagai seorang generasi muda Hindu. Dalam pasraman, pendampingan dan bimbingan kepada anak-anak dilakukan melalui berbagai kegiatan yang menarik. Alhasil terdapat dua puluh satu orang anak tergabung dalam pesraman yang diselenggarakan setiap hari minggu ini.
Dalam penyambutan hari-hari khusus, Hari Raya Saraswati misalnya, FRHP menyelenggarakan beberapa lomba yang mengasah pengetahuan rohani dan hal-hal yang bersifat umum. Lomba kerohanian meliputi kemampuan anak-anak dalam melafalkan mantram gayatri dan tri sandhya, dan tata cara persembahyangan. Seluruh mata lomba divariasikan sesuai dengan kemampuan dan tingkatan kelas masing-masing anak sehingga anak-anak akan lebih termotivasi dan bersemangat dalam belajar sembahyang.
Dana kegiatan pun masih bersifat swadaya dengan menyisihkan sebagian penghasilan pemuda-pemudi Pura Pitamaha dan dalam beberapa waktu ke depan FRHP sendiri masih merencanakan beberapa kegiatan yang nantinya mulai melibatkan anak-anak Hindu usia SMU dalam pendampingan. Hal ini dimaksudkan agar regenerasi pemuda Hindu akan tetap terjaga.

Do what you should do to make a better world for Hindu, berkaryalah sobat…


Writen by : Hayuning

Source : Suara Anandam Lembar (Edisi Tilem Mei 2007)

Tidak ada komentar: